Home » , , » kapolres meranti sambut Guru Asal Belanda dan Amerika

kapolres meranti sambut Guru Asal Belanda dan Amerika

Written By Deny on Selasa, 09 September 2014 | 00.04


 

SELATPANJANG,- Kedatangan sejumlah turis asing yang berprofesi sebagai guru yang berasal dari Negara Amerika dan Belanda ke Kabupaten Kepulauan Meranti disambut hangat oleh Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Zahwani Pandra Arsyad SH MSi, Jum’at (17/1/2014) Sore, di Pelabuhan Tanjung Harapan, Kota Selatpanjang.


Tujuan kedatangan rombongan touris asing yang terdiri dari sebagian mua’laf yang dibawa Kapolres Kepulauan Meranti adalah untuk bersama mengikuti kegiatan-kegiatan kunjungan guuru atau pelajar Korea Selatan dan guru pelajar Dharmayuda Pekanbaru di Kepulauan Meranti.


Disebutkan Pandra, direncanakan sebelum kedatangan rombongan Siswa Korsel dan Siswa Dharmayuda, Sabtu (18/1/2014) besok, terlebih dahulu pada paginya guru-guru ini akan dibawa wisata sepeda keliling kota Selatpanjang bersama personil Mapolres Kepulauan Meranti.


Kehadiran guru dari Belanda dan Amerika ini, Menurut Mantan Kepala Polisi Wisata Polda Riau itu, merupakan hasil jalinan komunikasi dan hubungan baik dengan masyarakat internasional, untuk itu keterlibatan semua elemen Pemerintahan, masyarakat tempatan dan pihak Kepolisian sendiri secara bersinergi dalam memberi rasa kenyamanan dan keamanan kepada mereka sangat dibutuhkan.


"Ini menyangkut image kemanan yang diberikan kepada warga asing yang datang berkunjung di Kepulauan Meranti, jika ektra keamanan dan keakraban kita berikan secara bersama-sama terhadap mereka , tentu ini akan menjadi cerita yang membawa nilai imej positif kabupaten kita di Negara mereka masing-masing," kata Pandra.


Dengan sambutan ini, Â melalui koardinator rombongan yang berasal dari Pekanbaru, Mrs Nopatakari Lahamid, rombongan ini mengungkapkan apresiasinya terhadap Pandra yang selama ini selalu menjalin komunikasi memperkenalkan Kepulauan Meranti.


Dijelaskanya, guru asal Belanda dan Amerika yang datang ke Kepulauan Meranti ini sedang mengikuti program pertukaran guru dengan guru asal Indonesia yang dikirim ke Amerika.
sumber : goriau.com
Bagikan ke:

Posting Komentar

 
Copyright © riaukepri - All Rights Reserved
Template Craeted by : Agoengsang
Proudly Powered by Blogger